BERTUAHPOS.COM, ROKAN HILIR – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rokan Hilir (Rohil) Maston SH mengingatkan agar kebijakan, program yang dijalankan pemerintah daerah selaras dengan upaya mencapai arah visi daerah Rohil yakni Menuju Rohil yang Maju, Religius dan Berbudaya Berbasiskan Infrastruktur dan Perekonomian yang Andal.
Menurutnya, dengan acuan utama visi tersebut maka harus diturunkan kepada sektor-sektor yang menunjang basis perekonomian atau ekonomi kreatif, sesuai dengan potensi yang ada di daerah dan menopang kearifan lokal. “Ketika tim penyusunan LKPJ Tahun Anggaran 2023 menyampaikan paparannya, di dalam ekspose tersebut terkait sektor ekonominya harus dapat dijelaskan dengan baik,” kata Maston usai rapat pembahasan LKPJ di Bagansiapiapi, baru-baru ini.
Dikatakan Maston, apa yang menjadi pertanyaan dari kalangan dewan pada saat rapat pembahasan LKPJ 2023 adalah menyangkut visi pembangunan daerah yang kuat pada perekonomian handal, sebaliknya ternyata angka kemiskinan di daerah mengalami kenaikan.
Untuk itu dewan mengharapkan agar pemerintah daerah bisa menjabarkan lebih jelas apa yang menjadi kendala dari permasalahan tersebut.
“Kenapa angka kemiskinan meningkat menjadi 7 persen, sesuai dengan data dari BPS. Di dalamnya ini kan ada rakyat, ada pemerintah daerah nah penunjangnya untuk perekonomian itu apakah dituangkan kepada sektor-sektor OPD yang ada,” kata Maston. Lebih jauh Maston menyinggung soal peran Bappeda Rohil, yang seharusnya diharapkan lebih maksimal dalam mengawal program yang dijalankan pemerintah daerah. Bila ingin memperkuat peran dari bidang perekonomian maka seharusnya OPD terkait mendapatkan porsi yang baik.
“Apakah visinya itu, tertuang dalam Bappeda, untuk pembangunan di daerah ini singkron dengan peletakkan anggaran ke BPKAD atau OPD terkaitnnya dengan sektor ekonomi,” kata Maston. Dengan begitu, tambahnya, dewan mendesak agar pemerintah daerah melalui tim penyusunan LKPJ 2023 dapat mempersiapkan data yang lebih lengkap pada saat rapat pembahasan lanjutan yang akan digelar dalam waktu dekat. Tujuannya, tambah Maston, agar dewan memperoleh gambaran yang lengkap dan bisa memberikan masukan agar tepat untuk terwujudnya pembangunan yang baik di Rohil. (INFOTORIAL)