BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Jelang di penghujung bulan Agustus 2014, harga daging Ayam Ras mengalami penurunan. Hal ini dikatakan Ajo pedagang ayam di Pasar Pagi Arengka kepada bertuahpos.com Rabu(27/08/2014).
“Sekarang harga ayam sudah turun sedikit dibandingkan dengan hari sebelumnya. Sekarang Rp22.000 per ãŽ, sebelumnya sempat di harga Rp24.000 per kg,” jelasnya.
Ditambahkan Ajo adanya penurunan harga ini karena stok yang masuk cukup banyak. Terutama stok ayam banyak masuk dari agen.
Berbanding terbalik dengan harga daging Ayam yang mengalami penurunan, justru pada komoditi telor ayam buras mengalami kenaikkan harga. Hal ini dikatakan Febri pedagang telor ayam buras di Jalan Delima kepada bertuahpos.com.
“Sudah lebih satu minggu telor ayam naik, sekarang untuk yang ukuran kecil Rp33.000 per papan yang biasanya Rp29.000 per papan,” jelasnya.
Selanjutnya, untuk ukuran sedang Rp33.000 per papan biasanya Rp34.000 per papan, sedangkan untuk yang super Rp37.000 per papan biasanya Rp35.000 per kg. Telor ayam yang kami jual berasal dari Payakumbuh,” terangnya (yogi)