BERTUAHPOS.COM, ROKANHULU – Untuk mencegah terjadinya kecelakaan kerja pada perusahaan di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Diskoptransnaker Rohul melakukan pembinaan.
Sementara untuk pengawasannya dilakukan oleh Disnakertrans Provinsi.
Hal ini disampaikan Kabid Ketenagakerjaan dan Hubungan Industri (Diskoptransnaker), Maraganti Hasibuan kepada bertuahpos.com, Jumat 3 Maret 2023.
Dikatakannya, di Kabupaten Rokan Hulu, sedikitnya terdapat 50 perusahaan yang bergerak di bidang petkebunan kelapa sawit.
“Kita sudah lakukan pembinaan, seperti mengingatkan pentingnya menggunaan APD untuk keselamatan pekerja dalam bekerja dannlainnya. Namun untuk pengawasannya merupakan kewenangan provinsi,” ujarnya.
“Sejak tahun 2017, Pengawasan K3 pada perusahaan sebelumnya dilakukan Diskoptransnaker Rohul sudah berpindah ke Disnakertrans Riau. Saat ini Diskoptransnaker Rohul hanya memberikan pembinaan kepada perusahaan,” tambahnya.
Ia berharap kepada perusahaan mematuhi standar K3 di perusahaan, serta mematuhi peraturan daerah Rohul dan meminta Diskoptransnaker daerah diberi wewenang untuk bisa mengawasi dan menindak perusahaan yang tidak menjalan aturan.***(achir)