BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Majelis Buddhayana Indonesia (MBI) Provinsi Riau menegaskan ketidak setujuan mereka terkait klaim Myanmar yang menyebutkan negaranya sebagai negara buddhist.
Seperti yang diutarakan oleh Suhandi, Ketua MBI Provinsi Riau, Jumat (8/9/2017), MBI Provinsi Riau mengutuk keras tindakan tidak kemanusiaan yang menimpa etnis Rohingya di Provinsi Rakhine, Myanmar.
Suhandi menegaskan, pembunuhan yang dilakukan oleh warga Myanmar, tidak menunjukkan dirinya sebagai sikap seorang buddhist. Dimana seorang buddhist jauh dari pembunuhan, bahkan terhadap hewan sekalipun.
“Kita tidak setuju perbuatan seperti itu, kita tidak setuju mereka mengklaim negara buddhist. Kita sendiri jangankan manusia, binatang saja tidak kita bunuh. Nyamuk saja tidak kita bunuh,” kecewanya.
Baca:Â Hampir 10 Ribu Relawan Indonesia Siap Jihad Bela Rohingya
Lanjut Suhandi, atas kekerasan yang dilakukan Myanmar terhadap etnis Rohingya, Majelis Buddhayana Indonesia telah mengambil beberapa pernyataan sikap yang telah disepakati seluruh MBI provinsi. Diantaranya, mendesak pemerintah Myanmar untuk memberikan perlindungan, bantuan dan hak asasi dasar kepada masyarakat etnis Rohingya, di Provinsi Rakhine, Myanmar. (bpc9)