BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pasca tawuran dua kelompok masyarakat, Walikota Pekanbaru Firdaus mendesak kepada masing-masing tokoh masyarakat bisa memberikan pemahaman.
“Artinya mesti diantisipasi. Nanti masih ada anak-anak yang menghasut, bersambung lagi. Masing-masing tokoh harus memberikan pemahaman agar itu tidak terulang lagi,” ungkapnya Jumat 17 Mei 2019.
Dalam kesempatan tersebut, orang nomor satu di Kota Pekanbaru ini turut mengucapkan keprihatinannya atas tawuran yang terjadi di bulan suci Ramadan ini. Apalagi tawuran tersebut melibatkan dua warga yang kampungnya terletak bertetangga.
“Saya mengucapkan keprihatinan musibah bagi pemuda yang jadi korban. Kita prihatin juga atas peristiwa dua kampung bertetangga ini, mungkin juga masih saling berkeluarga, karena itukan kampung lama, bisa jadi masih kerabat dekat,” tuturnya.
Seperti yang diketahui, pemuda dari Meranti Pandak dan Bom Baru Lama terlibat tawuran malam tadi, Kamis 16 Mei 2019.
Tawuran yang terjadi di sekitar Jembatan Siak IV ini diketahui mengakibatkan beberapa warga mengalami luka-luka dan terpaksa dilarikan ke rumah sakit. (bpc9)