BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Demam berdarah (DBD) merupakan salah satu penyakit mematikan yang disebabkan oleh nyamuk. Banyak kasus kematian di wilayah tropis, khususnya Indonesia disebabkan oleh demam berdarah.
Demam berdarah terjadi akibat infeksi virus dengue, yang terjadi akibat gigitan dari nyamuk Aedes aegypti. Demam berdarah harus segera ditangani, karena apabila terlambat akan berakibat sangat fatal.
Beberapa hal dapat Anda lakukan untuk mengobati demam berdarah. Dokter biasanya menyarankan pasien demam berdarah untuk mengkonsumsi jambu biji. Hal ini karena jambu biji merupakan buah yang dapat meningkatkan jumlah trombosit dalam darah.
Namun, dikutip dari hellosehat.com, bukan hanya jambu biji, daun pepaya juga ternyata bisa digunakan untuk mengobati demam berdarah.
Sejumlah penelitian di India menyebutkan bahwa ekstrak daun pepaya ampuh untuk menambah jumlah trombosit di dalam tubuh. Ini sama halnya dengan jambu biji yang juga mampu meningkatkan jumlah trobosit.
Bukan hanya itu, dengan mengkonsumsi daun pepaya, juga akan membuat dinding sel keping darah menjadi lebih kuat. Hal ini akan membuat sel darah menjadi lebih kuat dan tidak mudah dihancurkan oleh virus dengue.
Caranya yakni hanya dengan menumbuk 50 gram daun pepaya yang telah dibersihkan. Setelah daun pepaya halus, kemudian campurkan dengan air minum. Lalu campurkan dan peras. Air perasan ini lah yang akan digunakan untuk obat demam berdarah. Minum air perasan daun pepaya tersebut sebnyak 3 kali sehari. (bpc11)