BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Jika Anda menyukai olahraga Mountain Bike (MTB) atau bersepeda gunung, maka jangan salah dalam memilih sepeda MTB yang tepat.
Ada empat jenis sepeda MTB yang dapat Anda temui dipasaran. Seperti jenis sepeda MTB aksi, trial, enduro dan downhill.
Sepeda MTB Aksi, biasanya ditandai dengan travel atau shock depan sepeda yang pendek dengan jarak travelnya antara 100-80 milimeter.
” Jenis permainan yang dapat kita nikmati dengan jenis MTB Aksi yakni off country. Permainan offroad tapi tracknya tidak terlalu panjang dan lebih mementingkan kecepatan atau speed saat bersepeda. Jenis sepeda ini sudah ada diperlombakan dan sangat cocok di tenayan raya,” terang Edward salah satu penggemar sepeda MTB di Pekanbaru.
Baca: Challenger Pekanbaru, Tidak Suka Aspal
Kedua, jenis sepeda MTB Trial. Ciri sepeda ini biasanya ditandai dengan travelnya lebih tinggi diatas 120-140 mili. Sementar track yang ditempuh lumayan panjang, 20-25 kilometer. Dengan jenis sepeda ini track tanjakan dan turunan bisa ditempuh.
Ketiga, ada jenis sepeda MTB Enduro. Jenis sepeda ini biasanya digunakan untuk track yang lebih ekstrim dan panjang dengan jarak travel 140-180 mili. Dengan sepeda ini kita bisa melompat dan melewati turunan dan tanjakan.
Yang terakhir ada jenis sepeda MTB Downhill. Sepeda MTB jenis ini khusus digunakan pada track turunan dan sudah diperlombakan. Memiliki travel sepanjang 200 mili, double crone yang mana shocknya seperti shock motor cross ato trial.
“Jenis sepeda MTB Downhill memang diperuntukkan track turunan minimal 2,5 kilometer dan tidak bisa atau berat jika digunakan gowes track datar dan tanjakan,” tambah Bambang Sugito salah satu ketua komunitas sepeda MTB yang ada di Pekanbaru.
Penulis: CR teguh Asrin
Â