BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU –  Mencuci metode tangan atau pun mesin, itu bukanlah masalah utama dalam perawatan bra.
Namun, seberapa sering mencuci ternyata menjadi faktor yang perlu diperhatikan. Tidak bisa dielakkan memang, bra termasuk dalam kategori lingerie alias pakaian dalam. Kebanyakan  wanita memilih untuk langsung mencuci bra setelah pemakaian pertama.Â
Hal ini dikarenakan, kaum hawa takut kalau bra sudah kotor sehingga langsung saja dicuci. Nah, sebagaimana dikutip dari Goodhousekeeping, dikatakan bahwa bra yang baru sekali dipakai sebetulnya tidak perlu langsung dicuci.
Sebaliknya, mencuci bra terlalu sering malah akan membuat bra menjadi cepat rusak dan tidak awet dipakai.Â
Mengapa? Karena ketika bra terlalu sering dicuci malah akan merusak keelastisitasan bra itu sendiri. Sehingga akhirnya bra tidak lagi mumpuni dan optimal untuk menyokong kedua payudara.Â
Disebutkan, untuk pencucian bra ini memang sebaiknya setelah kurang lebih sebanyak tiga hingga empat kali pemakaian. Namun, jika aktivitas harian memiliki tingkat yang tinggi, misalnya dengan banyak bergerak di luar ruangan dan beraktivitas di ruangan yang lembab, sehingga membuat tubuh mengeluarkan banyak keringat. Maka, sebaiknya usai dikenakan bra langsung dicuci bersih. Tetapi jika hanya dikenakan selama beberapa jam, dan tingkat aktivitas yang ringan maka tidak perlu langsung dicuci. (bpc8)