BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kabar gembira bagi warga Pekanbaru! Funworld Bowling resmi hadir di SKA Mall lantai 3, memberikan pengalaman hiburan yang seru dan menyenangkan. Arena bowling terbaru ini didesain menyerupai lintasan profesional, lengkap dengan nuansa modern yang akan memanjakan para pengunjung.
Funworld Bowling menawarkan delapan lintasan bermain (lane) yang dapat menampung hingga enam pemain per lane. Fasilitas seperti sepatu khusus bowling disediakan secara gratis di kasir. Selain itu, staf yang ramah akan siap memberikan panduan mulai dari cara memegang bola hingga strategi menjatuhkan pin. Bagi pemula, tersedia alat bantu mendorong bola untuk mempermudah permainan.
Tak hanya itu, Funworld Bowling juga menghadirkan berbagai permainan modern, termasuk Virtual Reality (VR). Dengan teknologi VR, pengunjung dapat merasakan sensasi bermain di dunia virtual yang tampak nyata, seperti VR Magic UFO, VR Sky Ship, VR FPS Arena, hingga VR 360 Double Fight yang memungkinkan kursi pemain berputar 360 derajat selama permainan berlangsung.
Permainan seru lainnya adalah Dart Machine dan Magic Arrow, yang dirancang modern dan interaktif. Dart Machine memungkinkan pemain melihat skor langsung setelah panah mengenai target, sementara Magic Arrow menghadirkan pengalaman memanah dalam ruangan tanpa khawatir panas.
R. Dorothe Novita, Marketing Communication Manager PT. Funworld Prima, menyatakan, “Dengan hadirnya Funworld Bowling di SKA Mall, kami berharap dapat menjadi pilihan hiburan terbaik bagi masyarakat Pekanbaru. Tidak hanya bowling, kami juga menyediakan lebih dari 30 mesin permainan lainnya yang akan memberikan pengalaman bermain yang seru dan tak terlupakan untuk semua usia.”
Funworld Bowling menjanjikan konsep “one-stop entertainment” bagi seluruh keluarga. Jadi, tunggu apa lagi? Datang dan nikmati serunya bermain di Funworld SKA Mall lantai 3, Pekanbaru!
Untuk informasi lebih lanjut, hubungi:
Instagram: @funworld
TikTok: @funworldindonesia
Facebook: Funworld Indonesia
Sumber: Rilis Resmi Funworld Bowling, Jumat (28/2/2025).