BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Memiliki kemampuan dan kecakapan dalam berkomunikasi menjadi syarat penting bagi seorang calon legislatif. Demikian dikatakan Abu Somad Lc MA dalam seminar pendidikan bagi pengurus komisi pemberdayaan perempuan, remaja dan keluarga MUI se Provinsi Riau, Rabu (26/2).
Menurut Abduh Somad yang hadir sebagai pembicara dalam seminar yang digelar di Hotel Drego ini, syarat utama lainnya ialah beriman (beragama). “Tentunya beriman, punya kemampuan, kecakapan komunikasi dan amanah,” ujar Abduh Somad.
Ia juga mengatakan, tidak ada masalah bagi kaum perempuan yang ikut dalam pemilihan, sepanjang memiliki kemampuan yang disyaratkan. Hadir sebagai pembicara lainnya Dr Hj Sri Wahyuni Kadir Abbas MA yang juga Direktur Pasca Sarjana UIR ini.
Aktivitas dan akademisi lingkungan bergelar doktor ini, membawa topik Implementasi manajemen waktu antara ibu rumah tangga, karir dan masyarakat.
“Yang terpenting ialah memenejemen waktu. Apapun kesibukannya, pekerjaan atau aktivitas, yang terpenting mampu memenejemennya dengan baik. Mulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan sekitar dan seterusnya,” ujar Dr Sri Wahyuni mengupas tips dan strategi manajemen waktu.(Jun)