BERTUAHPOS.COM – Tahukah Anda bahwa ada beberapa hal yang sering dilakukan orang serta dianggap sepele, namun dampaknya berbahaya bagi kesehatan. Bahkan hal tersebut jika dilakukan berulang kali dalam waktu lama, bisa memicu penyakit yang mematikan.
Ingin tahu apa saja hal sepele tapi mematikan tersebut, situs Health India melansirnya seperti berikut ini:
Gemar nonton televisi
Kebiasaan duduk di depan televisi hingga 3-4 jam lebih sehari dapat memicu kematian prematur pada seseorang, dibanding dengan orang yang tak suka menonton tv atau hanya 1 jam kurang menyaksikannya. Pernyataan tersebut berdasarkan pada studi yang dihelat oleh American Heart Association.
Diet rendah kalori
Diet rendah kalori atau membatasi jumlah asupan kalori hingga sangat minim disinyalir dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh. Ini berdasarkan hasil studi dari Michigan State University. Jika kekebalan tubuh Anda lemah maka penyakit akan mudah hinggap.
Kebanyakan minum susu
Dalam jumlah yang normal, minum susu sehat bagi seseorang. Namun jika berlebihan hingga lebih dari 3 gelas per hari untuk orang dewasa maka hal itu dapat berbahaya. Ini karena tingginya kadar zat bernama laktosa dalam tubuh serta galaktosa (gula) yang dikandung susu. Makin banyak Anda minum susu, maka risiko terjadi peradangan kronis makin besar.
Tidur siang lebih 1 jam
Orang berusia senja (40-65) yang tidur siang lebih dari satu jam maka kemungkinannya untuk meninggal di periode penelitian tersebut lebih besar. Ini disebabkan oleh penyakit pernapasan yang mereka alami, terang ilmuwan dari University of Cambridge.
Kesepian
Rasa kesepian terutama yang dialami oleh orang usia lanjut, dapat meningkatkan risiko kematian dini sampai 14 persen.
”Dampak kesepian pada kematian dini hampir sama kuat dengan dampak dari status sosial ekonomi yang kurang beruntung” terang John Cacioppo, profesor psikologi University of Chicago di Illinois.
Perceraian
Pasangan yang bercerai biasanya menderita gangguan tidur serta memicu munculnya hipertensi atau tekanan darah tinggi. Hal ini ditemukan oleh studi dari University of Arizona. Jika mereka dapat mengatasi gangguan tidur tersebut, maka kesehatan mereka menjadi lebih baik. Jika tidak, kemungkinan depresi akan besar terjadi.
Minuman energi
Saat Anda menjadikan minuman energi sebagai kebiasaan sehari-hari, maka hal tersebut dapat memicu berbagai jenis penyakit hinggap dan mendera tubuh Anda. Apalagi jenis minuman dengan kadar kafein tinggi yang buruk sekali untuk kesehatan jantung. (bpc3)