BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU-Â Hingga kuartal pertama tahun 2017, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Pekanbaru meraih pendapatan pajak reklame Rp 7,8 miliar. Memasuki triwulan kedua ditargetkan penerimaan pajak semakin besar.Â
Hal tersebut disampaikan Kepala Bapenda Pekanbaru, Azharisman Rozie, Senin (08/05/2017). “Realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari reklame sampai April capai Rp 7,8 miliar,†ujar Rozie.
Dirinya merinci pada triwulan pertama atau Januari hingga Maret, setidaknya Bapenda berhasil mendapatkan pajak reklame berkisar Rp 5,5 miliar. Sementara April saja pajak reklame yang menjadi PAD capai Rp 2,3 miliar.
Baca:Â PAD Pajak Reklame Pekanbaru Anjlok, Ini Penyebabnya
Dengan demikian Rozie yakin penerimaan reklame pada triwulan kedua tembus Rp 6 miliar. “Kalau perkiraan seluruhnya selama setahun kita targetkan Rp 25 miliar,” sebut Rozie.
Hanya saja Rozie beranggapan Kota Pekanbaru masih bisa meraih lebih banyak pajak sektor reklame. Apalagi dengan melihat reklame yang tiap saat terus bertambah.
Maka Rozie berharap adanya bantuan masyarakat untuk melaporkan reklame yang tidak taat pajak. Jika sudah ditertibkan, Rozie percaya akan berdampak pada ketaatan membayar pajak reklame. “Masih banyak yang belum menbayar kewajiban sesuai undang-undang,†ujarnya. (bpc2)