BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pelantikan Empat Kepala Daerah yakni Bupati Indragiri Hulu, Kepulauan Meranti, Bengkalis dan Kota Dumi berlangsung di gedung daerah atau tepatnya di Balai Serindit, Rabu (17/2/2016).
Dibalik kemeriahan tersebut, nyatanya masih banyak tamu undangan yang tidak mendapatkan kursi dan terpaksa harus tegak selama pelantikan berlangsung.
Demikian yang dialami oleh Kepala Bagian Humas Indragiri Hulu (Inhu) Jawalter. Bahkan dirinya sendiri tidak bisa masuk ke dalam ruangan pelantikan.
“Sudah penuh didalam jadi tidak bisa masuk juga. Sekarang ini terpaksa menunggu dulu diluarkan,” katanya kepada bertuahpos.com sambil tertawa.
Tidak hanya tamu undangan saja yang tidak kebagian kursi, wartawanpun juga tidak dapat masuk ke dalam acara pelantikan tersebut.
“Kalau pun masuk sekarang ini harus ada tanda pengenal khusus baru bisa masuk,” kata Sani salah satu wartawan yang meliput kegiatan tersebut.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Kepala Bagian Rumah Tangga, Setdaprov Riau, Supriyadi mengatakan, kemungkinan sejumlah pejabat yang akan hadir dalam acara itu akan membawa banyak keluarganya. “Apalagi untuk sekelas pelantikan bupati dan walikota,” katanya, kepada wartawan pada acara gladi di gedung daerah, Selasa (16/02/2016).
Dia mengaku karena keterbatasan kapasitas gedung, panitia pelantikan hanya menyediakan sebanyak tempat untuk 70 orang tamu. Sementara jumlah undangan yang disebarkan sebanyak 200 undangan yang sudah disebarkan. Sedangkan sementara untuk masing Kabupaten Kota, Bengkalis 350, Inhil 300, Dumai 250 dan Meranti 200 Undangan.
Panitia terpaksa menyediakan tenda untuk tamu di luar ruangan, agar prosesi pelantikan itu juga bisa dinikati oleh pengunjung datang ke acara itu. (iqbal)