BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Usai menggelar aksi unjuk rasa di Kantor Walikota Pekanbaru, ratusan guru SD dan SMP melanjutkan orasinya ke Kantor DPRD Kota Pekanbaru, Selasa 5 Maret 2019.
Masih menuntut Peraturan Walikota (Perwako) Pekanbaru Nomor 7 Tahun 2019 segera direvisi, ratusan guru yang menggunakan pakaian Kopri tersebut disambut langsung oleh Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Nofrizal.
Para guru yang terdiri atas pria dan perempuan tersebut, masih tetap membawa spanduk bertuliskan tuntutan mereka.
Hingga berita ini diterbitkan, ratusan guru masih melakukan dialog di depan Kantor Walikota Pekanbaru.
Seperti yang diketahui, guru SD dan SMP di Kota Pekanbaru mempertanyakan Peraturan Walikota (Perwako) Pekanbaru Nomor 7 Tahun 2019. Dimana dalam Perwako tersebut, guru bersertifikasi tidak lagi menerima tunjangan profesi. (bpc9)