BERTUAHPOS.COM (BPC), BAGANSIAPIAPI – Kadis LH Rohil, Suwandi mengaku heran dengan masih banyaknya PKS di Kabupaten Rohil yang melakukan uji sampling ke Provinsi Sumatera Utara.Â
Salah satu yang terbaru dikomentarinya adalah PT AASP yang kemarin melakukan pembahasan izin lingkungan bersama Pemkab Rohil di Hotel Kesuma, Bagansiapiapi.Â
“PKS itu pada umumnya untuk uji sampling selalu dibawa ke Sumatera Utara, sementara pabriknya di sini,” sebutnya.Â
Menurutnya, untuk melakukan pengujian sampling, PKS di Rohil dapat membawa secara langsung ke Pekanbaru yang saat ini telah memiliki dalam hal sarana dan prasarana dalam melakukan uji sampling.Â
Selain itu, Suwandi juga tidak menampik bahwa dengan melakukan pengujian sampling di wilayah sendiri mampu meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang nantinya akan memiliki efek positif pada Kabupaten Rohil.Â
Baca:Â Pemkab Rohil dan PT AASP Hearing Proses Revisi Pengurusan Amdal
“Ini masalah PAD juga, kita bisa tingkatkan PAD juga dari situ (uji sampling), kalau masalah jarak katanya tentu akan lebih dekat juga dengan Pekanbaru dibandingkan Medan kalau dari sini (Rohil),” tandasnya. (bpc12)