BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Smartphone OPPO dikabarkan sudah mulai beredar dipasaran Riau. Produk asal negri Tirai Bambu ini, Minggu (19/01/14) kemarin, meresmikan servis centernya di jalan jendral sudirman No 131 Pekanbaru. Peresmian servis center untuk menjadi salah satu pilihan smartphone bagi masyarakat Riau.
Branch Manager OPPO Riau, Aan Irawan mengatakan, peresmian servis center ini merupakan yang ke 25 di seluruh kota besar yang ada di Indonesia. Kehadiran Oppo di Pekanbaru untuk menunjang penjualan OPPO yang ada di Riau agar mencapai targetnya.
“Respon masyarakat untuk dealer OPPO yang di Kepri sudah cukup tenar, makanya kita juga melakukan ekspansi ke Riau,” ujarnya.
Dikatakan Aan, Oppo mulai masuk pasar ponsel sejak tahun 2008 dan lebih kenal, apa yang terbaru 2014: 2008 masuk market amerika, eropa, 2012 masuk ke asia fasipik yakni indonesia.
“Saat ini Oppo memiliki 8 tipe. Dengan berbasis android, Â kualitas Oppo lebih unggul dari dari yang lain. Dan harganya juga lebih terjangkau,” paparnya. (Syawal)