BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sekretaris Daerah Provinsi Riau, Ahmad Hijazi menyebutkan bahwa keberadaan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Transportasi Haji adalah dalam rangka meningkatkan pelayanan terhadap jamaah haji Riau. Diharapkan, perda ini nanti dapat mengurangi sejumlah permasalahan yang selalu muncul dalam proses penyelenggaraan haji di Riau.
Hal itu diungkapkan Ahmad Hijazi ketika menyampaikan tanggapan kepala daerah atas pandangan Fraksi DPRD terkait ranperda transportasi haji.
“Harapan kita bersama, keberadaan ranperda ini dapat mengurangi beberapa permasalahan yang selalu muncul dalam proses penyelenggaraan dan pelayanan jamaah haji, sehingga nantinya, setelah menjadi perda, dapat meningkatkan pelayanan haji, khususnya di Provinsi Riau,” ujar Ahmad Hijazi, Kamis (19/10/2017).
Ahmad Hijazi mengungkapkan bahwa ranperda transportasi haji ini telah melibatkan semua pihak terkait yang lebih mengetahui kondisi lapangan.
Baca:Â DPRD Riau Bentuk Pansus Embarkasi Haji
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Riau, Noviwaldy Jusman cukup optimis kalau embarkasi haji akan dilakukan di Bandara Sultan Syarif Kasim II. “Optimis dong, tinggal membangun asrama haji yang memadai,” ungkapnya. (cr1)