BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU– Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendata hotspot atau titik panas di Sumatera masih tinggi. Terdeteksi ada 49 hotspot yang tersebar di sejumlah provinsi termasuk Riau, Jumat (28/07/2017).
Seperti yang dikatakan Kepala Seksi (Kasi) Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Slamet Riyadi. “Hotspot level confidance atau tingkat kepercayaan di atas 50 persen ada 49 titik di Sumatera,†katanya, Jumat (28/07/2017).
Hotspot tersebut paling banyak terdeteksi di Sumatera Selatan (Sumsel) 18 titik dan Riau 16 titik. Kemudian Lampung dan Bangka Belitung masing-masing enam titik. Sementara Jambi, Sumatera Utara dan Sumbar masing-masing hanya ada satu titik.Â
Kata Slamet hotspot Riau terdeteksi 16 titik tersebar di enam kabupaten. Paling banyak di Bengkalis tujuh titik, Indragiri Hilir tiga titik, Meranti dan Pelalawan masing-masing dua titik. Sedangkan Indragiri Hulu dan Siak masing-masing satu titik.
Sementara untuk peluang hujan di Riau masih minim. Cuaca pada siang hari diperkirakan terik dengan suhu 34 derajat celcius. (bpc2)