BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Pekanbaru memperingatkan kepada pemilik kapal untuk selalu waspada ketika berlayar terlebih lagi kabut asap yang semakin tebal.
Kepala KSOP Pekanbaru M Sahril mengeluarkan peringatan tersebut bertujuan untuk mengantisipasi adanya kecelakaan pada saat pelayaran karena kabut asap yang menggangu jarak pandang
“Bagi kapal yang akan berangkat harus mematuhi beberapa himbauan yakni peringatan cuaca buruk,” ujarnya baru-baru ini.
Selain itu, lanjutnya, bagi petugas padu agar selalu tetap berada di atas kapal dan memberikan petunjuk kepada nahkoda kapal jika ada suatu hal yang perlu dilakukan.
“Apabila kabut asap terlalu tebal dan menghalangi jarak pandang. nahkoda kapal harus menepi dan menyandarkan kapal kepinggir,” terangnya.
Sementara itu, Kepala UPTD Pelabuhan Sei Duku Joniansyah mengatakan meskipun masih melayani pelayaran, dirinya tetap menghimbau kepada pemilik kapal untuk selalu waspada.
“Pelayaran di pelabuhan sendiri masih normal. Dan kita juga terus berkordinasi dengan Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP),” jelasnya.
Saat ini, lanjutnya, Pelabuhan hanya sebatas untuk melayani pelayaran yang akan berangkat. Namun untuk yang memberangkatkan kapal itu tetap dari KSOP.
“Yang memberangkatan itu tetap KSOP, selain itu keselamatan dan hal lainnya merupakan tanggungjawab dari KSOP,” lanjutnya lagi. (iqbal)