BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Jasa Raharja cabang Provinsi Riau pada hari ini, Senin (1/8/2016) melakukan penyerahan bantuan pengembangan sarana dan prasarana umum, di Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (BRPS).
Acara ini dihadiri langsung oleh Kepala Jasa Raharja cabang Riau Isman beserta jajaran, Kepala Dishub Pekanbaru Arifin Harahap, kepala Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kota Pekanbaru Syaiful Alam dan Kepala Terminal BRPS Wira Bakti.
Penyerahan pengembangan sarana dan prasarana umum berupa sembilan pasang tempat sampah tanam, empat tempat sampah dorong dan lima trolly barang.
“Sarana dan prasarana umum tersebut diserahkan kepada otoritas terminal BRPS melalui kepala UPTD terminal,” kata Isman saat ditemui usai acara.
Kata Isman, hingga bulan Juli 2016 ini, untuk realisasi bantuan Program Kemitraan tahun 2016 yang telah diserahkan kepada 17 Mitra Binaan yaitu sebesar Rp 320.000.000.
Sedangkan untuk realisasi bantuan program bina lingkungan tahun 2016 yang telah diserahkan sebesar Rp 157.390.000. Dengan Rinciannya untuk program bantuan korban bencana alam sebesar Rp 20.940.000.
“Kemudian program bantuan pengembangan sarana dan prasarana umum sebesar Rp 20.000.000. Dan program bantuan sarana dan sarana ibadah sebesar Rp 116.450.000,” jelas Isman.
Ia berharap, dengan diserahkannya program-program Kemitraan dan Bina Lingkungan ini dapat memberdayakan masyarakat sekitar bagian dari stakeholder Jasa Raharja.
“Terlebih lagi dalam meningkatkan taraf ekonomi dan menunjang taraf aktifitas untuk bersosialisasi,” harap Isman.
Untuk diketahui, sebagai bentuk tanggung jawab sosial korporasi terhadap lingkungan, Jasa Raharja turut berperan aktif dalam pemberdayaan masyarakat sekitar.
Hal ini telah sesuai dengan Peratutan Menteri BUMN nomor PER-09/NIBU/07/2015 tanggal 3 Juli 2016 tentang program Kemitraan dan Program Bina Lingkungan Badan Usaha Milik Negara.
Penulis: Iqbal