BERTUAHPOS.COM (LIFESTYLE) – Akhir-akhir ini banyak orang tertarik menjadi vlogger. Mereka mengunggah konten-konten kreatif, seperti film pendek, video pengalaman, ataupun video tutorial makeup, seperti yang dilakukan Vanya Qinthara, salah satu vlogger terkenal asal Indonesia.Â
Namun sayangnya, tak semua video yang diunggah bisa menarik perhatian pengguna Internet. Ditemui dalam acara You Too can YouTube untuk Wanita Indonesia di Midtown, Jakarta, pendiri Indo Beauty Vlogger Community & MUA ini berbagi tip membuat video tutorial makeup yang menarik.Â
1) Pengaturan cahaya. Cahaya adalah salah satu elemen penting dalam menciptakan video tutorial yang bisa menarik pengunjung. “Kalau memang tidak ada lampu khusus, usahakan saat merekam kita harus menghadap ke jendela. Tapi jangan terlalu dekat, harus ada jarak juga,” katanya. Ia juga menjelaskan, posisi harus persis menghadap cahaya, agar tidak ada bayangan yang nantinya akan mempengaruhi kualitas video.
2) Pengaturan kamera. Letak kamera harus sejajar dengan wajah. “Karena ini video untuk tutorial makeup, jadi tampilan harus close-up,” ujarnya. Wanita yang memiliki akun YouTube Minyo33 ini menuturkan kamera juga harus diatur sesuai dengan bagian wajah mana yang sedang di-makeup. Ketika mengaplikasikan foundation, usahakan tampil lebih mendekat, sehingga hanya menampilkan wajah. Ketika mengaplikasikan eye shadow, fokuskan kamera hanya pada satu bagian mata. Dan ketika mengaplikasikan bibir, fokuskan kamera hanya pada bagian bibir.Â
3) Gerakan. Gerakan sedang mengaplikasikan makeup juga sangat penting ditunjukkan, “Supaya kelihatan kita sedang melakukan tutorial,” katanya. Sementara itu, gerakan, misalnya, memulas eye shadow bisa dilakukan lima-tujuh kali.Â
4) Nada bicara. Wanita yang konsisten membuat konten video seputar dunia kecantikan dan fashion ini menuturkan nada bicara juga penting diperhatikan saat membuat video. “Intonasi harus bagus dan menyenangkan karena akan mempengaruhi penonton.”Â
Vanya juga berujar, agar video tidak membosankan, ia menganjurkan agar pengunggah melakukan five seconds rule. “Jadi setiap lima detik harus menunjukkan sesuatu yang baru, entah dari gambar, musik, atau teknik pengambilan gambar, seperti zoom in dan zoom out,” ucap wanita asal Bandung ini.
Sumber: tempo.co