BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru berencana akan memindahkan pedagang Pasar Teratai yang masih berjualan di pinggir jalan ke dalam bangunan hari ini, Senin 26 November 2018.
Berikut foto-foto kondisi terkini Pasar Teratai atau Pasar Higienis pasca terbengkalai atau tidak dihuni hampir beberapa tahun.
1. Dinding berlubang
Beberapa dinding Pasar Higienis ditemukan ada yang berlubang
2. Penerangan yang kurang
Tidak hanya tempat pedagang berjualan, toilet Pasar Higienis juga minim penerangan
3. Pintu kios yang tidak ada
Dari beberapa kios yang ada, ditemukan beberapa kios yang tidak lagi memiliki pintu
Seperti yang diberitakan sebelumnya, total terdapat lebih kurang 277 pedagang Pasar Teratai yang lebih memilih berjualan di pinggir jalan ketimbang di dalam bangunan. Alasan pedagang cukup beragam. Hal ini menjadikan jalanan di sekitar Pasar Higienis menjadi macet dan membuat Pemko Pekanbaru mengambil tindakan untuk merelokasi pedagang. (bpc9)