BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Provinsi Riau teken nota kesepakatan dengan puluhan Mahasiswa asal Pulau Rupat Kabupaten Bengkalis.Â
Penandatanganan tersebut dilakukan Kadishub Riau, M Taufiq saat menanggapi unjuk rasa yang dilakukan oleh Himpunan Pelajar Mahasiswa Kecamatan Rupat Pekanbaru (HPMR-P) di kantornya, Jumat 9 Maret 2018.
Berikut tiga poin kesepakatan yang ditandatangani oleh Kadishub Riau :
1. Kesepakatan bersama yang dimaksud dalam nolak kesepakatan ini adalah sebagai bentuk komitmen Dishub Riau untuk menjalankan SOP sebagaimana mestinya yang diatur dalam UU dan Kementerian Perhubungan.Â
2. Kesepakatan bersama yang dimaksud dalam nolak kesepakatan ini adalah sebagai bukti tidak adanya koruptif dan kolusi.Â
3. Dishub Riau mengganti armada kapal ASDP saat ini yang beroperasi di Pelabuhan Roro-Dumai Rupat dengan armada kapal yang baru.Â
Untuk poin pertama Kadishub Riau, M Taufiq berjanji akan merealisasikan dalam waktu satu bulan. Dan juga tuk poin kedua, M Taufiq mengatakan akan mengkonsumsikan hak tersebut kepada pihak ASDP.Â
Sedangkan di poin ketiga, yakni mengganti armada kapal yang baru, Taufiq mengatakan bahwa pihaknya akan segera mengajukannya ke pusat, yakni Kementerian Perhubungan Republik Indonesia. (bpc11)Â