BERTUAHPOS.COM – Timnas Indonesia dipastikan akan tetap dilatih oleh Shin Tae-yong di ajang Piala AFF 2024. Pelatih asal Korea Selatan berusia 54 tahun ini diberikan kebebasan untuk memilih pemain, baik dari kategori U-23 maupun senior.
Sebelumnya, posisi pelatih timnas sempat menjadi pertanyaan di tengah fokus Shin Tae-yong terhadap Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dalam pernyataannya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengungkapkan bahwa Timnas Indonesia kemungkinan besar akan mengandalkan pemain U-23 di turnamen tersebut.
“Kami tidak menjadikan Piala AFF 2024 sebagai target utama,” ujarnya.
Keputusan ini diambil sebagai persiapan untuk SEA Games 2025 yang akan berlangsung di Thailand pada Desember 2025.
Piala AFF 2024 sendiri akan berlangsung dari 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. Menariknya, turnamen ini tidak terdaftar dalam agenda FIFA, sehingga klub-klub tidak diwajibkan untuk melepas pemain mereka untuk timnas.
“Tugas dari pelatih Timnas Indonesia ada di tangan Shin Tae-yong. Untuk pemainnya, terserah Shin Tae-yong. Ketersediaan pemain silakan. Jadi, kami tidak mau ikut campur,” kata Arya Sinulingga, Anggota Exco PSSI.
“Belum dibahas mengenai target di Piala AFF 2024,” tambahnya.
Dalam turnamen ini, Timnas Indonesia akan tergabung di Grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.