BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU- Transaksi gadai di sejumlah kantor Pegadaian semakin menggeliat. Kebutuhan tahun ajaran baru serta momen jelang puasa jadi penyokong meningkatnya transaksi di perusahaan berplat merah ini.
Seperti yang disampaikan Pimpinan Cabang Pegadaian Nangka, Markuat Gunadi  kepada bertuahpos.com. Ia memproyeksikan selama Ramadhan jumlah transaksi akan meningkat. “Proyeksi kita transaksi akan meningkat. Bila melihat tahun sebelumnya kenaikan nasabah akan melonjak saat mendekati lebaran,” ujar Gunadi di ruang kerjanya, Selasa (01/07/2014).
Jadi hari ketiga puasa, seperti saat ini, transaksi cenderung masih sepi. Belum ada kenaikan yang signifikan.
“Sejak tahun ajaran baru sampai sekarang, peminjam naik drastis. Tapi yang lebih banyak yang meminjam itu saat mendekati lebaran,” sebutnya.
Nasabah yang dilayani Pegadaian Cabang Nangka kebanyakan menggadai emas. Mereka menggadaikan barang guna menambah keperluan sehari-hari dan keperluan anak sekolah.
“Untuk itu kita akan lebih promosi produk, bukan hanya sekedar gadai. Karena sekarang Pegadaian juga melayani pembelian emas dan Multi Payment online. Jadi masyarakat semakin mudah untuk pembayaran, seperti tagihan listrik, air, maupun telepon,” tutupnya. (riki)