BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Keberadaan alat traffic cone tidak menghalangi pengendara memarkirkan kendaraannya di samping Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad Pekanbaru, Selasa 21 Mei 2019.
Tampak beberapa kendaraan sudah terparkir sejak pagi hari di samping rumah sakit, atau tepatnya di sepanjang Jalan Diponegoro Pekanbaru.
Dari pantauan bertuahpos.com, pengendara bahkan dengan sengaja menggeser letak keberadaan cone yang bertujuan agar kendaraan tidak bisa parkir tersebut.
Beberapa pengendara memiliki alasan yang hampir sama, seperti hanya sebentar dan tidak mendapatkan parkir di dalam rumah sakit.
“Sebentar saja, makanya parkir di sini. Lagian di dalam penuh,” ujar salah seorang pengendara yang memarkirkan kendaraannya di samping RSUD Arifin Achmad.
Kembali banyaknya kendaraan yang terparkir di sepanjang Jalan Diponegoro tepatnya di samping RSUD Arifin Achmad, sangat disayangkan penggunan jalan lainnya. Terutama bagi mereka yang menggunakan sepeda.
“Iya harusnya jangan parkir di sana, kan sudah jelas ada cone tapi tetap juga parkir,” ujar Fadlan salah seorang pesepeda.
Seperti yang diketahui, alat traffic cone ini dipasang langsung oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru. Pemasangan ini sebagai tindak lanjut penertiban yang dilakukan petugas Dishub Pekanbaru beberapa waktu lalu. (bpc9)