BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Meski kabut asap mulai berkurang, Walikota Pekanbaru Firdaus, memastikan posko kesehatan masih disiagakan hingga saat ini.
“Posko (kesehatan kabut asap) masih kita standby,” ujar Firdaus Jumat 4 Oktober 2019.
Firdaus menjelaskan, meski mulai berkurang, dalam beberapa hari terakhir asap kembali datang ke Pekanbaru.
“Asap sudah dikirim lagi ke Pekanbaru.
Sumber asap masih tetap dari selatanm. Seperti dari Sumsel, Jambi dan Indragiri Hulu, Indragiri Hilir, Pelalawan. Inikan daerah gambut, rawan kebakaran,” jelasnya.
Dalam harapannya, orang nomor satu di Kota Pekanbaru ini berharap agar cuaca di Pekanbaru bisa segera bersahabat.
“Seharusnya ini sudah memasuki musim hujan. Kita harapkan semoga cuaca bersahabat,” pungkasnya.
Seperti yang diketahui, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menyiagakan posko kabut asap untuk korban bencana kabut asap. Setidaknya sebanyak 22 posko kesehatan disiagakan Pemko Pekanbaru. (bpc9)