BERTUAHPOS.COM, LIMAPULUH KOTA – Tujuh Team GateBall Sumatera Barat ambil bagian dalam tournament mini GateBall Piala Dandim 0306/50 Kota, Selasa 3 Maret 2020.
Masing-masing, Team Gateball BPJN III Padang, Team Gateball BWS Sumatera V, Team Gateball PUGC Padang, SMAN 1 Harau, SMAN 1 Situjuah Limo Nagari, SMK PP Negeri Padang Mangatas dan
SMK 1 Suliki.
Tournament GateBall Mini yang berlangsung Satu hari di Jalan Raya Negara KM 7 Tanjung Pati, Kecamatan Harau, Kabupaten Limapuluh Kota,
dibuka langsung Dandim 0306/50 Kota, Letkol Kav Ferry Lahe, S.A.P.
Tampak hadir Bupati Limapuluh Kota, Irfendi Arbi, Sekda Limapuluh Kota, Widya Putra, Kapolres Limapuluh Kota, AKBP Sri Wibowo, Kadis PU Payakumbuh, Muslim, Kadis PU Limapuluh Kota, Yunere Yunirman, Asisten II Kota Payakumbuh, Elzadaswarman.
Dandim 0306/50 Kota, Letkol Kav Ferry Lahe, S.A.P. dalam sambutannya, menyampaikan selamat bertanding kepada team.
“Tournament Mini GateBall Piala Dandim 0306/50 Kota,” dalam rangka Komsos Kreatif Guna Membentuk SDM Kreatif, Inovatif dan Adaptif,” sebut Dandim.
Dandim juga berharap masing-masing team selalu mengedepankan Sportifitas dalam bertanding. Dia juga berharap agar melalui tournament GateBall Mini ini dapat melahirkan team yang hebat dan bisa tampil diarena Nasional bahkan internasional dimasa yang akan datang.
Dalam pertandingan itu tampil sebagai juara beregu team GateBall BWS Sumatera V, juara Triple dimenangkan oleh team GateBall BWS Sumatera V Dan Juara Doble juga dimenangkan team GateBall BWS SumateraV. (bpc15)