BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Pj Sekdaprov Riau Masrul Kasmy mengakui memang masih ada beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang bekerja lambat dalam menyelesaikan dokumen – dokumen kegiatan.
Hal ini lah yang menjadi salah satu penyebab mengapa realisasi APBD Riau saat ini belum terserap secara maksimal.
“Ternyata masih ada OPD yang lambat dalam menyelesaikan dokumen kegiatan. Terutama untuk pelelangan. Ini yang membuat lambat. Kemudian juga ada kesalahan dalam sistem pelaporan,” kataya, Rabu, 16 Juni 2021..
Dia menambahkan, berdasarkan rapat evaluasi yang telah dilakukan sebelumnya, seluruh OPD di lingkungan Pemprov Riau telah menyatakan kesanggupan untuk mengejar target realisasi APBD Riau hingga 40% di akhir Juni 2021 ini.
“Seluruh OPD menyatakan optimis mereka bisa mencapai target itu,” terangnya. “Kita lihat saja hasilnya bulan depan bagaimana,” tuturnya.
Hingga kini lanjut Masrul, realisasi APBD RIau 2021 sampai triwulan kedua diakuinya memang masih rendah. Di mana realisasi fisik baru 33% dan realisasi keuangan 20,1%. (bpc2)