BERTUAHPOS.COM (BPC), KUALA LUMPUR – Kuala Lumpur Malaysia, merupakan salah satu destinasi liburan yang banyak dikunjungi oleh para traveller dari seluruh penjuru dunia.
Banyaknya tempat wisata dan biaya yang tidak terlalu mahal merupakan alasan tempat ini tak pernah sepi dari para wisatawan manca negara.
Nah, bagi anda yang baru pertama kali mengunjungi negeri menara kembar ini, jangan lupa membawa ke benda dibawah ini, agar perjalanan liburan anda tidak mengecewakan.
1. Map / Peta alat transportasi
Banyaknya model transportasi yang disediakan oleh pemerintah Kuala Lumpur, seperti bus, MRT, LRT, taksi, Klia express, kereta api, dsb, memudahkan para wisatawan atau traveller untuk mengunjungi tempat-tempat wisata di sana. Namun, untuk menaiki transportasi umum di sana, anda juga harus tau, rute transportasi tersebut. Dengan peta tersebut, anda akan lebih mudah melihat jalur transportasi pilihan anda.
2. Charger kaki 3
Smartphone, adalah hal yang paling dibutuhkan saat berlibur. Selain untuk alat komunikasi, smartphone juga berfungsi sebagai alat untuk mengabadikan momen liburan. Nah, jika baterai smartphone anda habis di Kuala Lumpur, cok kaki 3 harus anda gunakan untuk mencharge smartphone anda. Karena di Kuala lumpur hanya sedikit tempat yang menyediakan colokan kaki 2 seperti yang ada di Indonesia.
3. Perlengkapan Mandi
Menginap di hotel dengan budget rendah menjadi salah satu pilihan wisatawan atau traveller saat melakukan liburan, karena ini dapat mengurangi pengeluaran. Namun, yang harus anda perhatikan saat menginap di hotel low budget ini adalah, perlengkapan mandi. Karena sebagian hotel low budget hanya menyediakan handuk saja tanpa sabun, pasta gigi, maupun sikat gigi. So, anda harus membawa sendiri peralatan mandi anda, agar tetap wangi saat liburan.
Semoga bermanfaat.
Penulis: Mao