BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Arus mudik Lebaran Idul Fitri 1435 Hijriyah melalui Bandara Internasional Sultan syarif Kasim (SSK) II, mulai menunjukkan peningkatan dibanding hari-hari sebelumnya. Untuk puncak arus mudik sendiri diperkirakan bakal terjadi pada H-2 lebaran.
Airport Duty Manager PT Angkasa Pura II (Persero) Bandara SSK II Pekanbaru, JT Hendrik, Jumat (25/07/2014) mengatakan, untuk jumlah penumpang saat ini peningkatan belum begitu signifikan. Diperkirakan puncak arus mudik akan terjadi, hari ini, Jumat dan Sabtu.
“Peningkatan belum begitu signifikan, seperti biasanya puncak arus mudik H-3 dan H-2. Di bandara saat ini memang tampak mulai ada peningkatan penumpang dibanding hari biasa,” katanya. (syawal)