BERTUAHPOS.COM – Lebaran tidak hanya identik dengan pakaian baru, tapi juga gaya naru. Tampil necil dan elegan tentu saja dambaan setiap orang pada momentum seperti ini termasuk untuk urusan gadget. Berikut ini rekomendasi untuk smartphone baru saat lebaran tahun ini.
Xiaomi Redmi Note 7 (RAM 4GB/64GB. Harganya Rp2.599.000. Ponsel ini cocok bagi yang memiliki hobi fotografi. Dari segi kamera, ponsel ini memiliki fitur kamera yang paling menonjol untuk ponsel kelas Rp2 jutaan.
Xiaomi Redmi Note 7 dibekali dengan kamera utama beresolusi 48 MP apperture f/2.2 PDAF, dan kamera bokeh 5 MP. Sedangkan kamera depan beresolusi 13 MP apperture f/2.0. Ponsel ini bisa dijadikan pilihan bagi pecinta fotografi karena konfigurasi kamera yang mumpuni.Â
Dari sisi performa, ponsel ini menawarkan kinerja lebih baik dibanding ponsel yang dibanderol lebih mahal sekalipun. Kinerja Qualcomm Snapdragon 660 Octa-core Redmi Note 7 lebih unggul dari Xiaomi Mi A1 (Snapdragon 625) yang dilego Rp2.799.000. Prosesor yang dibenamkan Redmi Note 7 juga setara dengan Realme 2 Pro yang lebih mahal (Rp2,799 juta).
Menariknya, hasil skor Antutu Redmi Note 7 (144599) mengalahkan Realme 3 Pro (137500) yang dibanderol lebih mahal dan Asus Zenfone Max Pro M2 (143000). Sistem operasi ponsel ini telah menggunakan Android 9.0 Pie.Â
Ponsel hadir dengan dua varian RAM dan ROM, yakni 3 GB+32 GB (Rp2 jutaan), 4 GB + 64 GB (Rp2,9 jutaan). Ponsel memiliki baterai berkapasitas 4.000 mAh. Kapasitas ini lebih besar dari Mi A1 (3080 mAh), Realme Pro 2 (3500 mAh), Nokia 4.2 Plus (3000 mAh). (bpc3)