BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Gerindra Riau, Husni Thamrin menyebutkan pihaknya akan menyiapkan kader terbaik untuk maju di Pilkada 2020 nanti.
Menurut Husni Thamrin, sampai saat ini Gerindra tengah menyiapkan nama internal untuk maju di setiap daerah. Namun, Thamrin menolak untuk menyebutkan nama-nama tersebut.
“Untuk setiap daerah, kita siapkan kader terbaik. Di semua daerah, kita siapkan dan usung kader terbaik, mungkin ada pengecualian untuk Pelalawan,” terang Thamrin kepada bertuahpos.com, Jumat 9 Agustus 2019.
Baca :Â Gerindra Pastikan Tetap Jadi Oposisi
Sementara itu, untuk koalisi dengan partai lain, dia menyebutkan untuk beberapa tokoh memang sudah mengadakan pendekatan. Termasuk dengan PKS, dua menyebutkan Gerindra dan PKS akan saling mendukung dimana kader yang terkuat.
Baca :Â Walau Dikasih 10 Menteri, Gerindra Tetap Oposisi
“Termasuk dengan PKS, dimana kader PKS yang kuat, Gerindra mendukung, dan dimana kader Gerindra yang kuat, PKS dukung,” pungkas dia.
Sebagaimana diketahui, di Provinsi Riau sendiri ada sembilan daerah yang akan melakukan Pilkada serentak. Sembilan daerah itu antara lain Kuantan Singingi, Indragiri Hulu, Pelalawan, Siak, Kepualauan Meranti, Bengkalis, Kota Dumai, Rokan Hilir, dan Rokan Hulu. (bpc2)