BERTUAHPOS.COM, RENGAT – Kepala Sekolah Dasar Negri (SDN) 027 Sei Beringin Kecamatan Rengat Kabupaten Inhu, dituding tidak transparan dalam pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) serta kebijakan yang diambil sendiri tanpa melibatkan guru dan komite sekolah, guru dan wali murid sepakat membuat surat pernyataan agar Kepala Sekolah (Kepsek) SD 027 mundur.
Ketua Komite SD 027 Iwan, ia mengaku menyesalkan perbuatan Kepsek SD 027 yang dinilai tidak transparan dalam pengelolaan dana BOS serta banyaknya pungutan-pungutan yang dinilai tidak relevan olehnya.
“Setiap ada rapat tidak pernah komite dilibatkan, baik dalam pengelolaan dana BOS, hingga pungutan – pungutan baju sekolah dan iuran lainnya,” kata Iwan mewakili wali murid serta guru yang menanda tangani surat pengunduran kepsek SD 027, saat dikonfirmasi bertuahpos.com Selasa 17 September 2019.
Bahkan menurut Iwan, kepse Murtini juga tidak segan – segan memalsukan tanda tangannya untuk mencairkan dana BOS beberapa waktu lalu. “Setau saya sudah tiga kali beliau {Murtini,red} memalsukan tanda tangan saya agar spj dana bos dicairkan,” katanya lagi.
Kendati demikian ia berharap agar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Inhu dapat menyelesaikan permasalahan di sekolah tersebut agar, proses belajar mengajar tidak terganggu. Terpisah saat dikonfirmasi Kepsek SD N 027 Murtini perihal tersebut masih belum memberikan keterangan.(bpc18)