BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesai (Wakapolri) Komjen Pol Syafruddin mengimbau agar masyarakat tetap tenang pasca insiden serangan yang dilakukan oleh sekelompok terduga teroris di Mapolda Riau Rabu pagi, 16 Mei 2018.
Imbauan tersebut disampaikan Wakapolri saat menggelar press realese di Mapolda Riau pasca serangan.
“Saya ingin mengimbau masyrakat untuk tidak panik dengan adanya kejadian beruntun di Indonesia ini. Masyarakat saya imbau agar tetap tenang. Karena aparat keamanan TNI dan Polri akan bisa megatasi itu semua,” imbau Wakapolri.
Wakapolri menambahkan, meskipun demikian, seluruh masyarakat juga diharapkan tetap menjaga kewaspadaannya.
“Yang penting kewaspadaan dijaga, keutuhan dijaga. Masyarakat harus betul-betul menjaga keutuhan dan kewaspadaan serta jangan ceroboh,” tutur dia.
Seperti diberitakan sebelumnya, Wakapolri juga menekankan kepada aparat keamanan agar menjaga profesionalitasnya dalam bertugas.
“Manakala profesional dalam bertugas, masyarakat utuh, tidak ada kepanikan, waspada maka masalah ini insyaallah masalah ini dapat terselesaikan dengan baik,” pungkasnya. (bpc11)