BERTUAHPOS.COM, RENGAT – Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Riau, AKBP Andri Sumardi, memastikan untuk penanganan perkara Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di areal Hak Guna Usaha (HGU) PT Teso Indah dilakukan penyelidikan secara profesional olehnya.
Bahkan ia menegaskan bahwa proses penyelidikan yang tengah dilakukan olehnya jika ditemukan unsur pidananya maka ia akan segera naik ketahap penyidikan, untuk perkara koorporasi yang tengah diselidikinya tersebut.
“Proses penyelidikan masih terus berjalan, dan dalam waktu dekat mudah-mudahan kita dapat melanjutkan perkara itu ke tingkat penyidikan,” kata Dirreskrimsus AKBP Andri SIK MH kepada Bertuahpos.com Rabu (9/10).
Ia juga menjelaskan bahwa, pihaknya juga telah memeriksa saksi serta melakukan pemanggilan kepada beberapa instansi diantaranya BPN setempat, Dinas Perkebunan Provinsi Riau dan Kabupaten Inhu. “12 orang saksi sudah kita mintai keterangan baik dari PT TI sendiri,” katanya lagi.
Untuk luasan areal HGU PT TI sendiri diketahui telah ikut menyumbang asap pada beberapa waktu lalu hingga areal kebun inti miliknya hangus terbakar seluas 63 hektare.(Bpc18)