BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – TNI pasca reformasi lebih menfokuskan diri ke tugas keamanan negara. Selain itu, kontrol sipil atas TNI juga lebih baik, dibandingkan zaman orde baru.
Hal itu diungkapkan oleh pakar politik dan keamanan Universitas Indonesia, Said Salim saat sesi wawancara di salah satu televisi swasta nasional.
“Peranan TNI di masa lalu penting sekali, dengan dwifungsi ABRI dan sebagainya,” ujar Salim said, Minggu (03/12/2017).
“Pasca reformasi, sudah tidak lagi. TNI lebih fokus untuk menjaga keamanan negara, tidak lagi masuk ke ranah yang lain,” tambahnya.
Said Salim menyebutkan bahwa di zaman reformasi kontrol sipil atas militer lebih baik. Sebagai contoh adalah meskipun presiden seorang sipil, namun ia adalah panglima tertinggi TNI.
“Kontrol sipil atas militer lebih baik sekarang. Jadi, pergerakan TNI sudah diawasi oleh masyarakat,” tutupnya. (cr1)