BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau akan menjalani tes kesehatan, Jumat (12/1/2018) besok.
Para calon ini nantinya akan menjalani beberapa pemeriksaan medis, seperti bebas narkoba, psikologis, dan beberapa tes kesehatan lainnya.
“Jadi, tim kita juga sudah siap. Untuk pemeriksaan narkoba misalnya, kita akan bekerja sama dengan BNN Provinsi Riau. Begitu juga dengan tes psikologis, sudah kita siapkan tim ahlinya,” terang Ketua Tim Medis, dr. Syukur Dalam, Kamis (11/1/2018).
Dilanjutkan Syukur, pemeriksaan akan dipusatkan di RSUD Arifin Ahmad. Pemeriksaan kesehatan ini akan dimulai pukul 07.30 WIB, dan akan dilanjutkan di hari Sabtu (13/1/2018).
“Karena besok itu Jumat, akan kita mulai pada pukul 07.30 WIB. Kemudian, kita akan lanjutkan di hari Sabtu,” tambahnya.
Baca:Â Soal Demo Kontraktor di Wako Pekanbaru Bisa Rusak Citra Firdaus di Pilgub Riau
Sebagaimana diketahui, ada 4 pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang telah mendaftar di KPU Riau. 4 pasangan ini antara lain Syamsuar-Edy Natar, Firdaus-Rusli Effendi, Andi Rachman-Suyatno, dan Lukman Edy-Hardianto. (bpc2)