BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pasca diluncurkan dan diperkenalkan kepada masyarakat Indonesia, All New Honda CBR150R memberikan dampak yang cukup positif. Hal ini dibuktikan dengan penjualannya pada bulan lalu yang mencapai 5.231 unit atau melonjak 96,2 persen dibandingkan dengan data penjualan bulan sebelumnya Februari 2016.
Hasil ini melampaui target yang ditetapkan saat pengenalan pertama model ini ke publik yaitu 1.000 unit. All New Honda CBR150R pertama kali diluncurkan pada 14 Februari 2016 pebalap MotoGP tim Repsol Honda, Marc Marquez yang juga merupakan brand ambassador model ini.
Produk ini berhasil menarik perhatian konsumen pecinta motor sport di Tanah Air. Pada awal kehadirannya diharapkan dapat memperkuat penetrasi Honda di segmen sport nasional dengan memberikan kontribusi sebesar 20 persen.
Dengan realisasi penjualan 5.231 unit pada bulan lalu, All New Honda CBR150R mampu memberikan kontribusi yang lebih besar, yaitu 26 persen terhadap total penjualan sepeda motor sport Honda.Â
General Manager Sales Division PT Astra Honda Motor (AHM) Thomas Wijaya menyatakan besarnya animo masyarakat terhadap All New Honda CBR150R tak dapat dipisahkan dari penyempurnaan dari sisi desain dan performa motor, yang mengimplementasikan konsep Total Kontrol yang menjadikan motor sport ini semakin mudah dikendalikan di segala lintasan jalan.
All New Honda CBR150R hadir dengan evolusi performa dan desain agresif yang berorientasi pada kecepatan dengan garis aerodinamis tegas dan tajam. Motor ini kini dilengkapi dengan generasi terbaru mesin DOHC-6 dan teknologi minim gesekan untuk efisiensi bahan bakar. Â Â
“All New Honda CBR150R ini memang berbeda dengan generasi sebelumnya. Terima kasih atas kepercayaan yang semakin positif terhadap produk sepeda motor Honda, terutama model ini yang memang diproduksi anak bangsa di pabrik AHM. Kami yakin model ini akan memberikan kebanggaan dan kepuasan berkendara bagi pemiliknya,” katanya dalam keterangan rilis, Rabu (13/4/2016).
Pebalap MotoGP tim Repsol Honda, Marc Marquez yang sempat mencoba All New CBR150R di sirkuit Sentul saat peluncuran perdana produk ini pada 14 Februari lalu sempat memberikan testimoninya terhadap motor ini. “Saya pikir motor ini sangat bagus. Momen paling menyenangkan adalah saat adrenalin kita terpacu,” sambungnya.
Secara keseluruhan, model motor sport Honda pada bulan lalu mencatatkan penjualan sebesar 20.498 unit dengan perolehan pangsa pasar 41,2 persen di segmen sport nasional.
Selain All New Honda CBR150R penjualan motor sport Honda juga ditopang oleh model sport lainnya seperti All New Honda CB150R StreetFire yang terjual 8.653 unit, disusul oleh Honda Verza 6.199 unit, dan Honda MegaPro 391 unit. Big Bike Honda model sport memberikan kontribusi penjualan sebanyak 24 unit.
Penulis: Iqbal