BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Mio M3 125 Blue Core, matic terbaru dari Yamaha baru saja hadir di awal tahun 2015 ini. Kendaraan ini didesain tanpa kompromi untuk generasi muda.
Â
Dilengkapi dengan mesin baru 125cc dengan teknologi blue core membuat tarikan lebih responsif, bertenaga namun tetap irit. wahyu ardianto selaku tim akademi dari yamaha alfa scorpy kepada bertuahpos mengungkapkan,” desain modern dan sporty yang dilengkapi dengan eco lamp indicator (pertama di indonesia) membuat kita tampil gaya namun tetap irit”.
Â
Inovasi desain yang trendi dibenamkan oleh Yamaha pada seluruh bagian motor. Pegangan tangan yang unik menjadi ciri khas new mio m3 125 dengan blue core. Begitu juga dengan desain lampu depan yang modern sera desain lampu belakang yang sporty dengan aksen smoke dan berkarakter “M” style.
Â
Dari sisi performa, blue core memiliki mesin yang mampi mengoptimalkan efisiensi bahan bakar dengan proses pembakaran sempurna, bertenaga dengan teknologi yang mampu mwngurangi gesekan dan menstabilkan suhu sehingga akselerasi semakin cepat dengan tenaga 9.52 Ps dan torque 9.6 Nm. Dan Handal dengan teknologi balap di asil cylinder dan forged piston yang kuat, awet dan ringan serta bergaransi selama 5 tahun.
Â
Yamaha mio m3 125 blue core hadir dengan varian warna yang elegant dan sporty. Tersedia dengan dua varian mio m3 sp atau jari-jari dan ada mio m3 cw. (didam)