BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono menjelaskan bahwa wilayah pesisir selatan Jawa sudah beberapa kali terkena tsunami.
Menurut Daryono, bukti adanya tsunami di pesisir selatan Jawa tercatat di katalog tsunami Indonesia BMKG. Menurut katalog ini, tsunami terjadi di pesisir selatan Jawa pernah terjadi sebanyak enam kali.
“Wilayah selatan Jawa sudah beberapa kali terjadi. Bukti adanya peristiwa tsunami selatan Jawa dapat dijumpai dalam katalog tsunami Indonesia BMKG, dimana tsunami pernah terjadi diantaranya tahun 1840, 1859, 1921, 1921, 1994, dan 2006,” tulis Daryono di akun twitternya, @DaryonoBMKG, Sabtu 26 September 2020.
Sebelumnya, Daryono juga memberikan apresiasi kepada ITB, yang mengkaji pantai selatan Jawa berpotensi disapu tsunami setinggi 20 meter.
Menurut Daryono, hasil kajian ini harusnya bisa meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mitigasi bencana.
“Masyarakat juga diharapkan terus meningkatkan kemampuannya dalam memahami cara selamat saat terjadi gempa dan tsunami,” kata dia. (bpc4)