BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Bagi Anda yang hobi bersepeda di jalan raya, terutama bagi pengguna fixie, bersepeda akan nyaman jika sepeda yang dikendari dalam kondisi yang terawat. Namun sudahkah Anda tahu cara yang tepat untuk mencuci fixie yang benar? Berikut beberapa tips mencuci sepeda fixie yang baik dan benar menurut salah satu perwakilan komunitas sepeda fixie yang ada di Pekanbaru, Infinity.
Pertama, pastikan Anda untuk melepas semua aksesoris yang terpasang di sepeda fixie Anda. Seperti melepas bel, lampu ataupun spidometer yang biasanya berada di stang sepeda maupun rangka atau frame sepeda.
Kedua, lepaskan roda depan dan belakang sepeda fixie Anda. Cara yang Anda dapat lakukan ialah dengan membuka pengencang as roda depan dengan membuka klip pengunci jika ada. “Jika sepeda Anda tidak menggunakan klip, Anda harus menggunakan kunci pas yang sesuai dengan ukuran baut yang digunakan sebagai pengunci as roda depan,” terang Mikhram Muhammad.
Ketiga, setelah aksesoris dan roda sepeda sudah ditanggalkan, Anda sudah bisa membersihkan bagian seluruh frame sepeda. Hal tersebut dapat Anda lakukan dengan mengelapnya dengan lap kain dan sabun. Pengelapan dapat Anda lakukan merata pada semua frame sepeda hingga frame terlihat bersih.
Terakhir, setelah pembersihan terhadap frame atau rangka sepeda, Anda harus mengecek rantai sepeda. Lakukan pelumasan pada rantai sepeda, tentunya disertai dengan pengecekan sistem roda.
“Saat pemasangan kembali roda pada framenya, pastikan klip pengencang roda depan terpasang dengan baik dan dapat mengunci roda dengan sempurna. Setelah terpasang, pastikan putaran roda depan dan belakang tidak mengalami penggoyangan. Apabila terjadi goyangan pada putaran ban, maka Anda harus memyetel ulang jari-jari sepedanya,” tutup Mikhram.
Penulis: Teguh Asrin