BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – BMKG Stasiun Pekanbaru memperkirakan sejumlah daerah di Riau hari ini masih berpotensi diguyur hujan, Selasa, 24 April 2018.Â
Menurut penjelasan Kepala BMKG Stasiun Pekanbaru Sukisno, potensi hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai dengan petir dan angin kencang di sebagian wilayah Rohul, Rohil, Bengkalis, Meranti, Kampar, Inhu dan Inhil.
Kondisi demikian diperkirakan berlangsung hingga malam hari. Potensi hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai dengan petir dan angin kencang di sebagian wilayah Kota Dumai, Bengkalis, Meranti, Siak, Kota Pekanbaru, Inhu dan Inhil.
“Pada dini hari nanti baru cuaca kembali cerah dan berawan,” katanya.
BMKG Stasiun Pekanbaru juga menjelaskan tentang kondisi suhu udara pada hari ini, berkisar pada 23.0 sampai dengan 33.0 derajat celcius, dengan tingkat kelembaban udara 55 sampai 98 persen. Sedangkan pergerakan arah angin bergerak dari Barat ke Utara, kecepatannya 09 sampai 27 kilometer per jam.Â
“Update hotspot hari ini pada level confidence di atas 50 persen ada 2 titik di Sumatera. Riau 1 titik dan Sumsel 1 titik,” sambungnya. (bpc3)Â