BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kain tenun songket Melayu Riau selain memililki bentuk yang khas juga memilki harga yang tinggi. Kain ini terkenal dengan kain mewah di masyarakat Riau, sehingga dalam perawatannya memilki perhatian yang khusus. Seperti yang dikatakan Suryani kepada. bertuahpos.com, “Dalam perawatannya, kain tenunan ini perlu perhatian khusus. Karena kain yang digunakan tidak sama dengan kain biasanya. Kain ini memiliki benang emas yang mengkilap.
Ada beberapa tips merawat kain songket supaya tahan lama dan kilapannya bertahan lama. Pertama setelah memakai kain ini sebaiknya diangin-anginkan, jangan dijemur pada terik matahari karena dapat merusak kilapan benang emasnya. Kedua, sebaiknya songket tidak dicuci karena dapat meghilangkan kilapan benang emasnya. Tetapi jika anda ingin mencuci jangan gunakan brus kain dan mesin cuci serta deterjen, cukup rendam dengan air dan langsung jemur pada tempat yang tidak terkena matahari secara langsung. Ketiga, dalam melakukan penyetrikaan, perhatikan betul panas setrika, atur pada panas yang rendah, dan lapisi kain songket dengan kain tipis guna melindungi benang emasnya. Kelima, simpan kain songket pada lemari yang tertutup rapat dan tidak lembab untuk menghidanari tumbuhnya jamur pada kain. Sebaiknya gunakan anger kain agar lipatan tidak terlihat, kalau perlu beri pengaruh pada lemari tersebut agar kain tetap wangi. (yogi)