BERTUAHPOS.COM (BPC) – Didalam tubuh manusia membutuhkan banyak asupan vitamin dan berbagai vitamin juga banyak ditemukan di dalam makanan.
Â
Namun, tahukah anda kalau kelebihan mengkonsumsi vitamin E ternyata tidak baik bagi tubuh? Vitamin E merupakan jenis vitamin yang bisa larut dalam lemak. Vitamin ini bisa ditemukan dalam banyak makanan termasuk minyak sayur, sereal, daging unggas, telur, buah-buahan, sayuran, dan minyak gandum.
Â
Kebanyakan orang tidak mengalami efek samping saat mengambil dosis harian yang direkomendasikan, yaitu 15 mg. Seperti dilansir oleh merdeka, konsumsi Vitamin E dalam dosis tinggi bisa tidak aman.
Â
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa konsumsi Vitamin E dalam dosis tinggi dapat meningkatkan risiko kematian dan menyebabkan efek samping serius lainnya.Â
Â
Bahkan, ada beberapa kekhawatiran yang menunjukkan bahwa Vitamin E dapat meningkatkan risiko stroke yang serius, yang disebut stroke hemoragik (pendarahan ke otak).
Â
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi Vitamin E dalam dosis 300-800 IU setiap hari dapat meningkatkan risiko stroke hingga 22 persen.Â
Â
Konsumsi Vitamin E dalam dosis tinggi juga dapat menyebabkan mual, diare, kram perut, kelelahan, lemas, sakit kepala, penglihatan kabur, ruam, memar dan pendarahan.
Â
Maka dari itu, mengkonsumsi makanan cukuplah dengan sesaui anjuran, karena sesuatu yang berlebihan itu tidak baik lho!Â
Â