BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Hitungan hari lagi, umat Islam akan mulai melakukan ibadah puasa. Hikmah puasa sendiri, selain ibadah dan kewajiban bagi umat muslim puasa juga berkasiat untuk menurunkan berat badan bagi wanita yang memiliki body yang aduhai.
Namun taukah anda, ternyata berpuasa juga bisa membuat berat badan bertambah, meski telah berpuasa setiap hari ? Hal itu karena terlalu banyak masukan nutrisi ke dalam tubuh, dan kurangnya olahraga. Nutrisi berlebih itulah yang akan membuat badan kamu menjadi melar.
Hal ini disampaikan oleh dr Budi SpOg, saat ditemui kru bertuahpos.com, Selasa (23/05/2017).
“Benar jika puasa bisa membuat berat badan bertambah. Karena terlalu banyak memakan menu makanan yang berlebihan saat puasa dan sahur. Ditambah saat berpuasa, kurang beraktivitas dan kurang olahraga. Hal tersebut justru akan membuat berat tubuh akan bertambah,” ujar dokter Budi.
Dokter Budi menjelaskan, saat berpuasa dianjurkan untuk yang sedang berpuasa agar memasak menu lauk pauk dan sayuran yang membuat stamina semakin bertambah.
Hindari makanan yang mengandung santan dan banyak mengandung minyak. Saat berpuasa kita juga sering membuat sirup atau minuman yang berwarna, kemudian dicampur dengan es. Kebiasaan tersebut, sebaiknya dihindari, karena bisa membuat tubuh menjadi melar, dan cepat haus saat berpuasa.
“Ya alangkah baiknya meminum sirup dicampur es terlalu banyak dan sering, sebaiknya dikurangi. Karena es dan sirup malah akan menambah lemak di tubuh. Sebaiknya konsumsi banyak air putih, yang bisa membantu melancarkan pencernaan,” tutup dokter Budi. (bpc11)