BERTUAHPOS.COM — Artis Prilly Latuconsina mendadak menjadi perbincangan warganet hanya karena harga deodorannya yang diperkirakan seharga Rp182.968 per unit.
Namanya mendadak trending karena deodoran itu. Hal itu bermula dari unggahan video aktris berdarah Ambon tersebut di Insta Story.
Dalam video tersebut, dia memperlihatkan rangkaian produk yang digunakannya untuk menjaga kebersihan dan kecantikan diri.
Video Prilly Latuconsina itu kemudian diunggah ulang oleh akun @fashion.prillylatuconsina, akun Instagram yang kerap membahas penampilan sang aktris.
Akun itu mengungkapkan, aktris 24 tahun tersebut menggunakan deodoran merk Crystal, jenis mineral deodorant stick.
Deodoran ini memang merupakan salah satu merek kecantikan andalan pemain Danur tersebut untuk menjaga penampilannya agar tetap terjaga sepanjang hari.
Menurut website resmi Crystal, deodoran Prilly Latuconsina ini terbuat dari garam mineral yang bekerja efektif dalam mencegah bau badan. Deodoran ini juga diklaim tidak lengket serta tidak menodai dan meninggalkan residu putih di baju.
Sementara itu, deodoran krystal merupakan alternatif yang banyak dipilih belakangan ini. Deodoran jenis ini terbuat dari garam mineral Potassium Alum. Deodoran krystal mulanya populer di budaya Barat sejak sekitar 30 tahun lalu. (bpc2)