BERTUAHPOS.COM, JAKARTA – Belum ada gol di partai pembuka Liga1 Indonesia 2018.
Dalam laga yang mempertemukan Bhayangkara FC berhadapan dengan Persija Jakarta, Jumat 23 Maret 2018, kedua tim hanya mampu bermain imbang tanpa gol.
Bermain di hadapan puluhan ribu suporter yang memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Bhayangkara mampu meladeni serangan Persija Jakarta.
Pada babak pertama, baik Bhayangkara maupun Persija sama-sama menciptakan peluang emas. Namun eksekusi yang buruk membuat tidak ada satupun gol di 45 menit pertama.
Memasuki interval babak kedua, Persija Jakarta yang berstatus tim tamu dalam laga malam ini justru lebih dominan atas Bhayangkara.
Setidaknya berkali-kali striker andalannya, Marko Simic membahayakan gawang Bhayangkara yang dikawal Awan Seto.
Peluang emas Persija datang di 10 menit akhir. Tendangan keras top skor Piala Presiden 2018 tersebut meluncur deras ke gawang Bhayangkara. Namun beruntung Awan Seto masih bisa membendung bola tersebut. Skor 0-0 pun berakhir untuk kedua kesebalasan.
Dengan hasil ini, kedua tim harus puas dengan satu poin. Pertandingan Liga 1 Indonesia kembali akan dilanjutkan besok siang yang akan mempertemukan Persipura berhadapan Persela Lamongan. (bpc9)
Â