BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Pemerintah Provinsi Riau akan kembali melakukan penambahan dana untuk penyelesaian Mesjid Raya Provinsi Riau yang terdapat di Palas, Rumbai, Pekanbaru. Kucuran dana ini untuk finishing sampai rumah ibadan itu bisa difungsikan sebagaimana mestinya.
“Tahun ini (2021) akan dikucurkan sebesar Rp30 miliar untuk penyelesaian pembangunan mesjid itu, melalui penganggaran di APBD Riau untuk penyelesaian pembangunan,” kata Kepala Dinas PUPR-PKPP Provinsi Riau M Taufiq OH.
Dia mengatakan anggaran sebesar Rp30 miliar yang telah disiapkan, akan dipergunakan untuk penyelesaian pembangunan seperti pada bagian mekanikal elektrikal, dan menara. Termasuklah, kata Taufiq, untuk penyelesaian pembangunan taman dan area parkir.
Taufiq juga memastikan bahwa untuk bangunan fisik mesjid secara umum telah selesai di bangun pada 2019 lalu. Hanya saja tinggal finishing akhir agar rumah ibadah itu benar-benar bisa difungsikan.
“Insyaallah tahun ini juga masjid tersebut sudah fungsional. Karena tinggal finishing beberapa bagian saja, mudah-mudahan semua prosesnya berjalan lancar,” harapnya. (bpc2)