BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU– Semua orang dalam karir pasti menginginkan kesuksesan. Hanya saja ada banyak pula yang melupakan satu hal yang juga sangat penting agar sukses dalam pekerjaan.
“Bekerja ikhlas,†kata Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Riau I, Gigih Mulyo Utomo. Bagi Gigih keihlasan dalam bekerja tidak bisa dikesampingkan agar mencapai karir yang cemerlang.
Gigih Mulyo menyebutkan untuk mencapai karir yang diinginkan selain butuh kerja keras dan tekad yang kuat yakni diperlukan keihlasan dalam bekerja. “Dengan keikhlasan, tentu hal-hal yang terasa berat tidak akan menjadi beban,†ujarnya seraya tersenyum.
Gigih Mulyo menceritakan diriya sudah 30 tahun bekerja di Penyelenggaraan program jaminan sosial  milik pemerintah ini. “Tetapi saya sendiri tidak pernah menyangka akan berada di posisi saat ini,†katanya.
Awal karir Gigih Mulyo bermula di satu cabang Perum asuransi sosial tenaga kerja (ASTEK) di Timor Timur, Tahun 1986. “Saat ini Timor Timur masih bagian dari Indonesia dan sebelum ada Jamsostek (Jaminan sosial tenaga kerja) namanya dulu Astek. Kemudian berkembang seperti saat ini menjadi BPJS Ketenagakerjaan,†kisahnya.
Namun pasca memorandum atas kemerdekaan Timor Timur yang kemudian mendeklarasikan Negara Timor Leste, Gigih dimutasi ke Cabang Madiun. Di sana Gigih Mulyo berkarir sampai tahun 2004. Lalu berpindah-pindah pernah ke Tanjung Perak, Surabaya, Batam, hingga Jayapura. Hingga akhirnya ke Pekanbaru, menjabat Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Riau I. “Bagi saya tidak menetap di satu tempat, sebagai konsekuensi. Saya jalani. Bisa punya banyak teman dan sahabat dari berbagai daerahkan,†sebutnya.
Bagi Gigih di BPJS Ketenagakerjaan bukan hanya tentang mengejar karir semata, namun menjadi ladang amal. “Kita bisa berbuat baik bagi orang lain. Bahkan saat kita melihat apa yang kita lakukan bisa meringankan kesusahan orang lain, itu menjadi kebanggaan tersendiri buat saya,†kata lelaki kelahiran Semarang, 25 Maret 1964 ini.
Hal ini sesuai dengan prinsip hidup yang pernah dipesankan orang tuanya sejak dulu. “Kejujuran, bekerja, sungguh-sungguh, dan jangan tinggalkan iman. Itulah yang dipesankan orangtua saya sejak dulu,†ujar Gigih Mulyo.
Hal itu pula yang coba diterapkan Gigih dalam manajemen anggotanya di BPJS Ketenagakerjaan Riau I. Selain itu juga Gigih mengajak tiap karyawan untuk mengedepankan team work serta disiplin. “Disiplin itu penting. Karena mulai dari hal yang kecil pasti berdampak besar,†sebutnya.
Gigih juga menanamkan pemikiran kepada tiap karyawan BPJS yang mana harus memiliki sikap keterbukaan, semangat tinggi, serta kepedulian. “Sesuai dengan etos kerja TOPAS, yakni Team work, Open Mind, Passion, Action dan Sense,†sebutnya. (Riki)